Buka-bukaan Krisdayanti Soal Gaji Selangit Anggota DPR
Jakarta, CNBC Indonesia - Penyanyi Krisdayanti membocorkan soal gaji dan tunjangan setiap bulan sebagai anggota DPR RI. Sang diva ini membeberkan hal ini saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube politikus Akbar Faizal.
Tak main-main, ia menyebut bahwa total gaji dan tunjangan yang diterimanya selaku anggota Dewan mencapai ratusan juta rupiah.
Seperti diketahui, KD, sapaan akrabnya, terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 dari daerah pemilihan Jawa Timur V. Dirinya kini menjadi anggota Komisi IX DPR yang menangani bidang kesehatan, ketenagakerjaan, dan kependudukan.
"Setiap tanggal 1 Rp 16 Juta, tanggal 5 Rp 59 juta ya kalau tidak salah," kata Krisdayanti di YouTube Akbar Faizal, dikutip Selasa (14/9/2021).
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa setiap bulannya ada beberapa kali penerimaan. Ada juga uang yang masuk ke rekeningnya empat hari setelah yang diterima pada tanggal 1 setiap bulannya. Tapi, ada juga beberapa potongan atas dana tersebut.
"Tanggal 5 Rp 59 juta ya, kalau tidak salah. Ya sudah, itu saja," ungkap anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini.
Krisdayanti juga mengungkapkan perihal dana aspirasi. Anggota Komisi IX DPR itu mengaku menerima dana aspirasi sebesar Rp 450 juta.
"Itu memang wajib untuk kita. Namanya juga uang negara. Dana aspirasi itu Rp 450 juta, lima kali dalam setahun," ungkapnya.
Tak sampai di situ, Krisdayanti juga mengaku menerima uang untuk kunjungan ke daerah pemilihan (dapil), yang dilakukan saat masa reses. Uang kunjungan ke dapil ini diterima delapan kali setiap tahun.
"Uang kunjungan ke dapil Rp 140 juta. Itu 8 kali setahun," ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Krisdayanti juga membeberkan bahwa kegiatan manggung selama menjadi anggota DPR RI bisa dilakukan dengan catatan tidak mengganggu kerjanya saat melayani masyarakat.
Begitu juga dengan rapat-rapat yang digelar di hari kerja tidak boleh diganggu oleh urusan saat dia dapat tawaran manggung.
"Boleh manggung di hari kerja asalkan lokasi di sekitar Jakarta dan malam hari," ujarnya.
[Gambas:Video CNBC]
(wia)
Belum ada Komentar untuk "Buka-bukaan Krisdayanti Soal Gaji Selangit Anggota DPR"
Posting Komentar