Ketum PSSI Shin Tae-yong Nonton Liga 1 dari Televisi

Suara.com - Liga 1 2021/2022 akan mulai bergulir 27 Agustus mendatang. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong disebutkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan belum tentu menyaksikan pertandingan secara langsung.

Meski sudah berada di Jakarta, sampai dengan sekarang Shin Tae-yong masih menjalani karantina mandiri usai dari negaranya Korea Selatan. Oleh karena itulah sulit bagi pelatih 52 tahun itu menyaksikan langsung pertandingan.

Meski begitu, Iriawan menyebut Shin Tae-yong tetap melakukan pemantauan melalui televisi. Tentunya, ini berguna buat mencari pemain-pemain berpotensi untuk membela tim nasional.

Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan saat melakukan pertemuan virtual dengan pimpinan suporter (dok. PSSI)Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan saat melakukan pertemuan virtual dengan pimpinan suporter (dok. PSSI)

"Ada kemungkinan Shin Tae-yong tak memantau langsung tetapi bisa menyaksikan lewat televisi," kata lelaki yang akrab disapa Iwan Bule saat konferensi pers virtual, Selasa (24/8/2021).

Baca Juga: Jelang Liga 1 2021, PT LIB Lakukan Koordinasi dengan Polda Metro Jaya

Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah merilis tiga jadwal untuk Liga 1 2021/2022. Tiga laga ini akan jadi bahan evaluasi bagi pemerintah mengingat Liga 1 berlangsung di tengah pandemi Covid-19.

Dalam rilisnya, Selasa (24/8/2021), PT LIB memastikan Bali United vs Persik Kediri menjadi laga pembuka Liga 1 2021/2022.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 27 Agustus nanti.

Selanjutnya, partai Persipura Jayapura menghadapi Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (28/8/2022). Lalu, Bhayangkara FC kontra Persiraja Banda Aceh di Indomilk Arena, Minggu (29/8/2021).

Adapun untuk Shin Tae-yong sedang harus segera mempersiapkan Timnas Indonesia. Ada beberapa agenda yang menanti seperti play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, dan Piala AFF 2020.

Baca Juga: PSSI Yakin Suporter Paham Aturan Prokes Liga 1 dan Liga 2

Belum ada Komentar untuk "Ketum PSSI Shin Tae-yong Nonton Liga 1 dari Televisi"

Posting Komentar